Buka Diskusi ISKA, Bupati Ajak Semua  Berjalan Bersama Bangun Tanimbar

March 13, 2025
WhatsApp Image 2025-03-13 at 17.16.04

Saumlaki, MediaTifaTanimbar.id – Bupati Kepulauan Tanimbar Ricky Jauwerissa, didampingi Wakil Bupati dr. Juliana Ch. Ratuanak, secara resmi membuka Diskusi Terbuka yang diselenggarakan oleh Ikatan Sarjana Katolik Indonesia (ISKA) Tanimbar. Acara ini berlangsung di Gedung Natar Kaumpu Saumlaki, pada Rabu (13/03/2025) pukul 16.37 WIT.

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan apresiasi kepada Ketua dan anggota ISKA Tanimbar atas inisiatif menyelenggarakan diskusi ini dengan mengusung tema: “Berjalan Bersama Mewujudkan Tanimbar Maju (Mandiri, Adil, dan Berkelanjutan) dalam Terang Cahaya Kristus.”

Menurutnya, tema ini mengingatkan bahwa kemajuan daerah hanya dapat dicapai melalui persatuan, kebersamaan, dan saling mendukung dengan kasih.

“Kemajuan Tanimbar bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tetapi tanggung jawab kita bersama. Melalui diskusi ini, kita bisa menggali ide dan gagasan konstruktif demi pembangunan yang berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Bupati.

Ia menegaskan bahwa Pemerintah Daerah tidak dapat bekerja sendiri. Oleh karena itu, keterlibatan seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) sangat diperlukan untuk memberikan kontribusi positif dalam bentuk pikiran, tenaga, dan waktu.

“Jika kita bersatu, kita pasti bisa keluar dari berbagai tantangan yang sedang dihadapi masyarakat Tanimbar,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, Bupati mengajak semua pihak untuk memperkuat persaudaraan, menjaga nilai-nilai kebersamaan, serta membangun Tanimbar dengan hati yang tulus dan niat yang murni.

“Demi Tanimbar yang lebih baik, mari kita bergandengan tangan, berkomitmen, dan bekerja keras untuk menciptakan daerah yang lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing,” tutupnya.

Turut hadir dalam diskusi terbuka ini antara lain: Vikaris Episkopal Wilayah Tanimbar-MBD, RD. Ponsianus Ongirwalu bersama para imam, para pengusaha, Pimpinan OPD di lingkup Pemda Kepulauan Tanimbar, para Suster, perwakilan dari Organisasi Kepemudaan (OKP), serta Orang Muda Katolik (OMK) Olilit Barat.

(TT-03)

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?