Kapolres Dan Ketua Bayangkari Cabang Hadiri Sertijab Danyonif 734/SNS

December 9, 2022
IMG-20221209-WA0012

Berita Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Saumlaki, mediatifatanimbar. Id –
Kapolres Kepulauan Tanimbar AKBP Umar Wijaya, S.I.K., dan Ketua Bhayangkari Cabang Ny. Anjarie Umar menghadiri kegiatan Upacara Serah Terima Jabatan Komandan Batalyon Infanteri 734/SNS dari Letkol Inf. Rudolf G. Paulus kepada Letkol Inf. Efran Tri Hernowo, S.I.P., di lapangan Upacara Mako Yonif 734/SNS, Kamis (8/12).

Upacara serah terima jabatan dipimpin Komandan Brigif 27/Nusa Ina Kolonel Inf. Rudi M. Simangunsong, S.Sos., selaku Inspektur Upacara (Irup), Pasi Pers Yonif 734/SNS Letda Inf. Sugeng selaku Perwira Upacara dan Komandan Denma Brigif 27/Nusa Ina Mayor Inf. Rod Richo Ivan Patihahuan selaku Komandan Upacara.

Komandan Brigif 27/Nusa Ina dalam sambutanya menyampaikan :“alih tugas dan jabatan dalam organisasi TNI AD merupakan hal yang dilakukan dengan selalu terencana dengan mempertimbangkan keterpaduan antara kepentingan pembinaan personil dengan Pembinaan Satuan sebagai upaya untuk meningkatkan kinerja dalam mendukung pelaksanaan tugas”. Ungkapnya.

Selain itu, Dan Brigif juga menyampaikan bahwa: “melalui pergantian jabatan ini diharapkan satuan-satuan akan memperoleh Penyegaran, Perubahan dan Pembaharuan yang akan mengantarkan Satuan ini pada keadaan yang lebih baik, lebih maju kedepan, akan lebih banyak mengukir prestasi dalam pelaksanaan tugasnya”. Tuturnya menambahkan.

“Disamping itu Pembinaan dilakukan untuk memberikan kesempatan dan pengalaman yang luas bagi Perwira yang berangkutan melalui tanggung jawab yang diembannya sehingga kualitas kepemimpinan dan Manajerial yang dimilikinya semakin meningkat dan berkembang diperlukan dalam menghadapi tugas dan tanggung jawab yang lebih besar dimasa yang akan datang”. Pungkas Dan Brigif 27/Nusa Ina.

Terhadap hal itu, Komandan Brigif 27/Nusa Ina pada Upacara Sertijab ini juga menyampaikan, “Prosesi Upacara Serah terima Jabatan Danyonif 734/SNS yang baru saja dilakukan merupakan bagian dari Pembinaan Satuan dan pembinaan Personil yang bermuara bagi kemajuan Yonif 734/SNS pada khususnya dan kemajuan Brigif 27/Nusa Ina pada umumnya”. Imbuhnya.

Lebih jelas bahwa, Letkol Inf. Rudolf G. Paulus yang telah menjabat selama kurang lebih 1 tahun, 1 bulan sebagai Danyonif 734/SNS, saat ini telah digantikan oleh Letkol Inf. Efran Tri Hernowo, S.I.P., ini, dipercayakan untuk menjabat dalam jabatan baru sebagai Komandan Kodim 1513/Seram Bagian Barat (SBB).

Turut hadir dalam kegiatan ini, Pj. Bupati Kepulauan Tanimbar, Kajari Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Danlanal Saumlaki, Dandim 1507/Saumlaki, Dansatrad 245/Saumlaki, Danlanud Ig. Dewanto Saumlaki yang diwakili Kadis Ops, Sekretaris Daerah Kab. Kep. Tanimbar, Danki Brimob kompi 3 Batalyon C Pelopor Polda Maluku, Dan Subden Pom Saumlaki dan para undangan lainnya.

Usai Upacara, kegiatan dilanjutkan dengan Acara Ramah Tamah Serah terima jabatan Komandan Batalyon 734/SNS di Aula Yonif 734/SNS.

Sumber : (Humas Polres Tanimbar)

Editor    : Redaksi

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?