Sekami Paroki Hati Kudus Yesus, Gelar Camping Rohani

May 6, 2024
IMG-20240506-WA0024

Berita Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Arui Bab, mediatifatanimbar Id- Ketua Dewan Pastoral Paroki Arui Bab, Kecamatan Wertamrian Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Teodorus Sunleti Mengungkapkan bahwa, Pelaksanaan kegiatan Kemping Rohani oleh Sekami (Serikat Keuskupan Anak-anak Misyoner) Paroki Hati Kudus Yesus di laksanakan di Stasi Arui Bab berlangsung selama Tiga Hari, mulai tanggal 3 Mei dan berakhir Minggu tanggal 5 Mei 2024. Ungkap T. Sunleti kepada wartawan Media ini saat di temui di sela-sela kegiatan yang bertempat di Gereja Hati Kudus Yesus Arui Bab Minggu 5/5/2024.

Di hari Jum’at tanggal 3 Mei kemarin seluruh Sekami yang berada di Paroki Arui Bab diantaranya Stasi Arui Bab, Stasi Amdasa, Stasi Sangliat Dol,Stasi Sangliat Krawain, dan Stasi Arui Das, pelaksanaan kegiatan Sekami (Serikat Kepausan Anak-anak Misyoner) tersebut di jadwalkan selama 3 Hari yang berpusat di Stasi Arui Bab”. ungkap T. Sunleti.

Selain itu, kegiatan ini dibuat agar pendampingan usia anak dan remaja tidak terputus. SEKAMI adalah wahana persiapan sebelum memasuki usia muda dan dewasa atau Orang Muda Katolik (OMK).

Oleh karena itu, Kegiatan ini memang sangat bermanfaat karena melalui kegiatan itu para generasi mendapat sejumlah materi yang tentunya
melalui kegiatan ini diharapkan mampu menarik perhatian dan minat anak-anak dan remaja serta orang tua, untuk mau terlibat dalam kegiatan-kegiatan dan pelayanan dari kelompok SEKAMI.

” Hadir dalam kemping Rohani Sekami Separoki ini adalah Direktur Sekami yaitu RD.Caken Batmomolin dan juga Kordinator Sekami Wilayah Tanimbar, MBD yakni Dr.Yul Ratuanak bersama timnya”.

Kegiatan Sekami ini, merupakan kegiatan Perdana yang dilaksanakan di Paroki Hati Kudus Yesus Arui Bab, dari pihak warga Paroki antusias dan bertanggung jawab terselenggaranya kegiatan Sekami tersebut.

Hal itu, tentu merupakan gagasan wilayah yang sudah ditetapkan yang adalah merupakan Ide, ispiratif untuk pelaksanaan Kegiatan di Paroki ini”.

Kegiatan Sekami ini merupakan kegiatan Pra untuk persiapan temu Sekami Wilayah di tingkat Kabupaten Kepulauan Tanimbar dan MBD yang akan di langsungkan pada bulan juli mendatang,tentu kegiatan ini dilaksanakan dengan sasaran agar adanya keseragaman antara Sekami semua Paroki di bawah naungan Kabupaten Kepulauan Tanimbar”.Tutupnya

Reporter MTT 07.

Editor Redaksi.

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?