Sertijab Pejabat Lama Dengan Pejabat Baru Ka-Loka Pom Kepulauan Tanimbar

July 11, 2023
IMG-20230711-WA0115

Berita Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Saumlaki, mediatifatanimbar.id- Serah terima jabatan Kepala Loka Pom Kabupaten Kepulauan Tanimbar Stepanus Simon Sesa kepada Kepala Loka Pom yang baru Anton Wicahyono, S.Sos. bertempat di Pendopo Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar. Selasa, (11/07/2023).

Ibu Dra. Rita Endang, Apt, M.Kes. selaku Kepala Deputi Bidang Pangan Olahan Badan POM RI. Dalam sambutannya lewat aplikasi zoom menyampaikan bahwa, Loka Pom merupakan tanggung jawab bersama. Loka Pom Tanimbar haruslah efisien dan selalu bekerja sama dengan semua unsur selaku pengawal serta pengawas untuk masyarakat Kepulauan Tanimbar.

“Perubahan dan perbaikan harus terus dilakukan. Dan yakin bahwa semua Loka Pom sudah melakukan semua itu, Khususnya di Kepulauan Tanimbar. Anton wicahyano, S.Sos. selaku kepala Loka Pom yang baru, tentu harus mewujudkan silaturahmi dan kerja sama Pemerintah Daerah serta Instansi pendukung lainnya demi memperlancar pelaksanaan tugas kepulauan Tanimbar.

Selain itu, dirinya menyampaikan pula, rasa hormat dan terima kasih kepada kepala loka pom yang lama Stepanus Simon Sesa yg sudah boleh maksimal dalam melakukan berbagai kegiatan pengawasan, dan pembinaan serta pelayanan publik di Kepulauan Tanimbar Tanimbar dengan baik adanya.” Ungkapnya.

“Saya, berharap kepada pimpinan yang baru senantiasa lebih baik dan harus membangun komunikasi yang baik untuk suatu garda yang luar biasa demi melancarkan pelayanan publik yang maksimal di bidang tugas dalam pengawasan dan pembinaan terkait dengan kebasaan obat dan makan di Kepulauan Tanimbar, Tandasnya. Marilah, tujukan dedikasi kita kepada negara dan jangan lupa bekerja dengan sungguh -sungguh untuk mendukung negara kita demi mewujudkan Indonesia yang sehat dan maju.” Ajak Rita Endang

Selanjutnya, sambutan Penjabat Bupati Kepulauan Tanimbar yang dibacakan oleh Asisten Admistrasi Setda Kepulauan Tanimbar P. Matitaputty, mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya dan terima kasih atas pengabdian serta pelayanan publik yang sangat baik dan penting untuk Tanimbar yang diselenggarakan oleh pimpinan Loka Pom yang lama Stepanus Simon Sesa selama masih aktif di daerah ini, pungkasnya.

“Kepada kepala loka pom yang baru, dari pihak Pemerintah daerah juga mengucapkan selamat datang di Bumi Duan Lolat ini, serta jangan sungkan untuk berkolaborasi untuk melakukan pelayanan publik serta pengawasan di Kepulauan Tanimbar sesuai dengan fungsi dan kewenangan yang telah dipercayakan oleh Pemerintah” Tandas Matitaputty.

Selanjutnya, Kepala Loka Pom yang lama Stepanus Simon Sesa dalam sambutannya, sempat pula mengucapkan penghargaan dan terima kasih yang sangat dalam kepada pemerintah daerah Kepulauan Tanimbar, lintas sektor lainnya seperti Dinas Kesehatan, Dinas UMKM dan Disperindag dan lainnya atas dukungan serta kerjasama dan kolaborasi dalam proses pelaksanaan tugas pelayanan publik sehubungan dengan tugas dan fungsi kami, selama hadir di Kabupaten yang berjuluk duan lolat ini. Ujarnya.

“Dan kepada kepala loka pom yang baru untuk dapat membina mempererat kerjasama dan kolaborasi untuk melihat dan menindak bahan pangan mau pun obat-obatan yang beresiko bagi masyarakat di Kepulauan Tanimbar.” Ungkapnya.

Tutut hadir dalam acara serah terima jabatan tersebut diantaranya; yang mewakili Penjabat Bupati Tanimbar Asisten 3 setda Kepulauan Tanimbar, Wakapolres, Perwakilan Kejaksaan Negeri Tanimbar, Rohaniawan, Kadis Perindagneker, Kadis Koperasi dan UMKM, para Pegawai Dinas Kesehatan serta segenap pegawai Loka Pom Tanimbar.

Reporter MTT.02

Editor Redaksi

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?