Saumlaki, MediaTifaTanimbar.id – Camat Tanimbar Selatan, Naldi Batmomolin, SH, memastikan bahwa kasus pemalangan jalan setapak di Desa Olilit Barat akan segera diselesaikan. Ia menegaskan, Pemerintah Kecamatan telah menempuh sejumlah langkah konkret untuk menangani persoalan tersebut.
“Kami sudah turun ke lokasi kejadian pada hari Sabtu, 12 April 2025. Tujuannya adalah untuk memastikan kondisi di lapangan serta mencari solusi atas konflik yang terjadi di antara warga,” ungkap Naldi kepada media ini saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (15/04/2025) pukul 13.13 WIT.
Menurut Camat, berbagai temuan di lapangan telah dikantongi dan menjadi perhatian serius pihaknya.
“Fakta di lokasi kejadian sudah kami lihat langsung. Dari sejumlah temuan itu, kami segera menyusun tahapan perencanaan untuk penyelesaian konflik dalam waktu dekat,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan bahwa pendekatan intens telah dilakukan, tidak hanya kepada keluarga yang terlibat konflik, tetapi juga kepada keluarga lain yang berada di sekitar lokasi kejadian.
“Sebenarnya, kejadian ini merupakan bagian dari tugas dan fungsi RT setempat. Namun, karena belum ada kejelasan penyelesaian secara internal, maka Pemerintah Kecamatan akan terlibat langsung,” tegasnya.
Naldi menambahkan, pihaknya telah memutuskan untuk mengambil alih penanganan kasus ini dan akan segera berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait.
Langkah awal yang akan ditempuh adalah mengundang para pihak yang berselisih, pemerintah desa, dan stakeholder di Desa Olilit Barat untuk duduk bersama dalam sebuah forum penyelesaian sebelum Hari Raya Paskah.
Lebih lanjut, Camat menyebut bahwa setelah konflik diselesaikan, pemerintah desa harus menetapkan status ruas jalan tersebut secara resmi.
“Kami sudah sampaikan kepada kepala desa dan perangkat desa agar segera melakukan musyawarah desa untuk menetapkan ruas jalan di wilayah itu, demi mencegah konflik serupa di masa mendatang,” katanya.
Menutup keterangannya, Naldi Batmomolin menegaskan komitmennya sebagai pimpinan wilayah untuk menjaga suasana damai dan harmonis di tengah masyarakat.
“Apa pun kendala dan tantangan dalam kasus ruas jalan yang menjadi sumber konflik antarwarga, kami siap menuntaskannya demi memulihkan keharmonisan warga dalam waktu dekat,” tandasnya.
(TT-03)