Berita Kabupaten Kepulauan Tanimbar.
Saumlaki, mediatifatanimbar.id-
Polres Kepulauan Tanimbar, melaksanakan Sosialisasi terkait Lalu lintas diselenggarakan oleh Unit Dikmas Sat Lantas Polres Tanimbar bertempat di SMK Migas Saumlaki, pada Kamis (21/07), pukul 08.00 wit.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh PS. Kanit Kamsel Bripka. A. Layan dan rekannya Brigpol M. Toisuta dengan materi yang diberikan, tentang Kamseltibcar Lantas. Kegiatan tersebut terfokus pada, cara pengunaan helm yang benar, manfaat santunan Jasa Raharja, BPJS dan Laporan Polisi Laka Lantas, Etika berlalulintas, nilai -nilai moril serta penerapan Protokol Kesehatan.
Kepada media ini, Bripka A. Layan mengungkapan bahwa, hasil yang diperoleh dari sosialisasi ini adalah para siswa/siswi serta para Guru agar dapat memahami penjelasan dari anggota Lantas. Para peserta sangat antusias dan proaktif sehingga melakukan tanya jawab dengan baik, bersama anggota Lantas yang hadir sebagai Nara Sumber.
“Peserta Sosialisasi yang hadir sekitar 16 orang. Terhadap kegiatan tersebut cukup dengan adanya tanya jawab yang merupakan Interaksi antara peserta dengan Nara Sumber yang menunjukan bahwa apa yang kami sampaikan dapat diterima dengan baik oleh Peserta”. Ungkapnya.
Kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Unit Dikmas Sat Lantas Polres Kepulauan Tanimbar dapat berlangsung aman dan lancar.
Reporter. MTT.03
Editor. Redaksi