Dana CSR HPH ke Pemdes Otemer Diduga Hilang Tanpa Pertanggungjawaban

Saumlaki, mediatifatanimbar.id – Pemerintah Desa Otemer, Kecamatan Wermaktian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku, kembali menjadi sorotan publik terkait dana Coorporate Social Responsibility (CSR) dari PT Karya Jaya Berdikari (KJB), perusahaan pemegang Hak Pengusahaan Hutan (HPH) yang beroperasi di wilayah tersebut.

Salah satu tokoh masyarakat berinisial AR, Jumat (8/8/2025), mempertanyakan kejelasan dana bantuan CSR sebesar Rp110 juta yang diberikan perusahaan sejak 2021. Dana tersebut, menurutnya, hingga kini belum pernah dipertanggungjawabkan secara terbuka kepada masyarakat desa.

“Dana itu cukup besar jumlahnya Rp.110 juta bukan jumlah yang sedikit. Pemerintah desa seharusnya bisa menjelaskan secara transparan dana itu digunakan untuk apa saja, apakah benar-benar sesuai kebutuhan desa atau tidak,” ujar AR kepada Tifa Tanimbar.

AR secara khusus menyoroti peran Sekretaris Desa Otemer, berinisial AS, yang dinilainya lebih mengetahui detail penggunaan dana tersebut. 

“Beta (Saya) tidak tahu yang lain, tapi Sekdes itu yang paling tahu karena dia selalu berperan penting dalam setiap kegiatan desa. Maka saya menduga Sekdes pasti sangat tahu soal dana Rp110 juta yang diberikan perusahaan HPH itu,” tambahnya.

Hingga kini, sudah enam tahun lamanya dana CSR itu tidak jelas laporannya. Masyarakat Desa Otemer disebut terus menantikan pertanggungjawaban resmi agar pengelolaan keuangan desa dapat berjalan transparan dan akuntabel.

Warga berharap pemerintah desa segera membuka laporan penggunaan dana tersebut, agar seluruh masyarakat mengetahui secara pasti pemanfaatannya.

Dikonfirmasi terpisah, Sekretaris Desa Otemer, Amon Somarwane, meminta waktu untuk memberikan tanggapan langsung. Namun hingga berita ini diterbitkan, yang bersangkutan belum memberikan klarifikasi.

(TT-09)

mediatif

Recent Posts

Terkait Larangan Pembangunan Kapel, Ini Pernyataan Wakapolres Tanimbar

Saumlaki, mediatifatanimbar.id — Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Kepulauan Tanimbar Kompol Emus Minanlarat, SH menyatakan…

4 hours ago

Pimpinan DPRD Tanimbar Dukung dan Janji Tindaklanjuti Tuntutan Umat Sifnane

Saumlaki, Mediatifatanimbar.id — Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku menyatakan dukungan…

13 hours ago

Umat Sifnane Desak Nonaktifkan Wakil Ketua DPRD Tanimbar Reza Fordatkosu

Saumlaki, Mediatifatanimbar.id — Sejumlah warga yang mewakili umat Kuasi Paroki Tritunggal Maha Kudus Sifnane, Kecamatan…

13 hours ago

PKS siap Proses Reza Fordatkosu Sesuai Aturan Partai

Saumlaki, Mediatifatanimbar.id - Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Kepulauan Tanimbar siap…

17 hours ago

Wabup Dampingi Ketua TPPKK Maluku Buka Lomba Desa di Arui Das

Arui Das, Mediatifatanimbar.id – Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Tanimbar, dr. Juliana C. Ratuanak, menghadiri langsung…

2 days ago

Tanimbar Siap Ekspor Ikan, Potensi Laut WPPNRI 718 Mulai Digenjot

Saumlaki, Mediatifatanimbar.id -Pengresmian Cold Storage PT. Indo Ocean Fisheries, Kamis (2/10/2025) di Pelabuhan Ukurlaran tidak…

3 days ago