PERINGATI HARI PAHLAWAN KE-79 TAHUN 2024 LANAL SAUMLAKI LAKSANAKAN ZIARAH NASIONAL GABUNGAN TNI – POLRI DI TMP TANIMBAR

November 12, 2024
IMG-20241112-WA0022

Berita Kabupaten KK gt Kepulauan Tanimbar.

Saumlaki, mediatifatanimbar.id- 10 November 2024 — Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Saumlaki Letkol Laut (P) I Made Ardyan Budi H, S.E, M.Tr. Hanla., CRMP menghadiri Ziarah Nasional Gabungan TNI-Polri dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke – 79 tahun 2024 di TMP (Taman Makam Pahlawan) Jl. Prof. Boediono, Desa Lauran, Kec. Tanimbar Selatan, Kab. Kepulauan Tanimbar.

Sesuai amanat menteri sosial “Semangat kepahlawanan harus menjalar pada semangat membangun menciptakan kemakmuran masyarakat mewujudkan perlindungan sosial sepanjang hayat mewujudkan kesejahteraan sosial yang inklusif untuk rakyat dimanapun berada meski tugas pahlawan terdahulu telah selesai dan berhasil mewujudkan NKRI masa berikutnya”.

Adapun susunan Pasukan Upacara Ziarah antara lain 1 (satu) SSR gabungan Pama TNI-Polri Kab. Kepulauan Tanimbar. 1 (satu) SSR Bersenjata Personil Kodim 1507/Saumlaki. 1 (satu) SSR Bersenjata Personel Yonif 734/SNS. 1 (satu) SSR Bersenjata Personel Lanal Saumlaki. 1 (satu) SST Bersenjata Gabungan Personel Lanud IG Dewanto dan Satrad 245/Saumlaki. 1 (satu) SSR Bersenjata Personil Polres Kepulauan Tanimbar. 1 (satu) SSR anggota Satpol PP Kab. Kepulauan Tanimbar.

Sebagai elemen aparatur negara beserta masyarakat dan anak-anak muda sebagai generasi penerus agar tidak lupa dengan semangat perjuangan serta sumbangsih yang telah diberikan oleh para pahlawan kepada kita berupa kemerdekaan Negara kesatuan Republik Indonesia diharapkan kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk menumbuhkan rasa cinta dan jiwa kepahlawanan seperti yang sudah dicontohkan para pendahulu serta kita wajib meneruskan dan mempertahankannya.

Sumber : (Lanal Saumlaki)

Editor.   : Redaksi 

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?