Persentase Angka Stunting Di Desa Tutukembong Mengalami Penurunan

June 4, 2024
IMG-20240604-WA0284

Berita Kabupaten Kepulauan Tanimbar

Saumlaki, mediatifatanimbar.id- Kepala Desa Tutukembong Bernadus Batlolona mengatakan bahwa, Rencana saya bersama Ketua Tim Penggerak PKK, akan terus bekerja keras agar ditahun 2024 ini, dipastikan hilangkan dan dituntaskan stunting di desa Tutukembong Kecamatan Nirunmas.

Atas kerja sama yang baik itulah, Pemerintah Desa Tutukembong, bersama Tim Penggerak PKK Kecamatan Nirunmas, Kabupaten Kepulauan Tanimbar telah melaksanakan kegiatan (PMT)Pemberian Makanan Tambahan pemulihan Anak-Anak Stunting bertempat di rumah singgah Stunting Senin,3/6/2024.

Kegiatan tersebut dilaksanakan atas dasar mewujudkan Program Presiden, dalam rangka meningkatkan peran desa dalam pelaksanaan kegiatan penurunan stunting. Hal itu merupakan program Pemerintah Desa Tutukembong untuk tahun 2024 ini, harus melakukan pemberian makanan tambahan bagi Anak-Anak Stunting.

Untuk diketahui bahwa ditahun 2023 Stunting di Tutukembong berjumlah tujuh Anak dan terus ditekan lewat peran Desa dalam Percepatan Penurunan Stunting sehingga berkurang sehingga terus berkurang.

Dengan program ini, Pemdes selalu menggenjot lewat pemberian makan tambahan pemulihan bagi Anak Stunting 2024 dan puji Tuhan hingga saat ini tinggal dua Orang. Hal ini, tentu menjadi tanggung jawab besar bagi kami untuk mengatasi masalah terkait dengan upaya penurunan stunting di desa Tutukembong Kecamatan Nirunmas.

Kata Kepala Desa Bernadus Batlolona, program ini terkait mengatasi stunting di desa ini, tentu menjadi bagian sangat penting untuk dilakukan tahun ini, untuk menuntaskan stanting di desa ini, sangat dibutuhkan parsitipasi aktif dan kerja sama antara Pemerintah Desa dan tim penggerak PKK, dalam upaya menekan Stunting, dan puji Tuhan ditahun 2024 ini menurun drastis, ujar Batlolona.

Ketua PKK Desa Tutukembong Johana M. Batlolona/Saruning yang berhasil ditemui media ini menyampaikan , Rasa bangga dan puji Tuhan Kami bersama Pemerintah Desa selain kerja sama tetapi juga selalu bekerja keras untuk menurunkan dan menghapus Stunting di Desa Tutukembong, ujarnya

Selanjutnya, dirinya juga menuturkan, untuk itu setiap langkah yang diambil oleh Tim PKK untuk memerangi stunting ini, tentu adanya dampak positif sehingga di desa Tutukembong benar-benar terjadinnya penurunan stanting.

Sebelum mengakhiri penjelasannya, Ketua PKK Desa Tutukembong Johana M. Batlolona/Saruning menyatakan, setiap kegiatan yang dilakukan untuk mengatasi masalah stunting ini, Kami akan memastikan bahwa desa Tutukembong akan menolak stunting. Demi terwujudnya rencana tersebut, Pemdes dan Tim Penggerak PKK akan selalu bersinergi dan bekerja secara maksimal dengan tujuan untuk menggenjot angka Stunting agar hilang dan bersih dari Desa Tutukembong secara permanen di tahun 2024 ini, tutupnya

Reporter : (TT-09)

Editor.     : Redaksi 

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?