Polres MBD, Gelar Jumat Curhat, Terkait Pencerahan Kepada Umat Dukung Tugas Polri Jaga Kamtibmas

June 3, 2023
IMG-20230603-WA0094

Berita Kabupaten Maluku Barat Daya

Tiakur, mediatifatanimbar.id-
Kepolisian Resor Maluku Barat Daya menggelar kegiatan Jumat Curhat dalam rangka mempererat tali silaturahmi bersama Tokoh Agama dan Umat di Masjid Nurul Iman Kalwedo Tiakur Kabupaten Maluku Barat Daya pada Jumat siang (02/06/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut PS. Paur Dalops Bag. Ops. Ipda Rival Said, S.H, M.H, PS. Kasi Propam Polres Maluku Barat Daya Ipda La Ilo, S.H, bersama anggota Polres MBD, Imam Masjid Nurul iman Kalwedo, Ketua Ta,mir sdr. Afifudin, para Tokoh Agama dan segenap umat seusai sholat Jumat.

Dihadapan Jamaah, Ipda Rival Said, S.H, M.H menjelaskan bahwa langkah-langkah dan upaya yang telah dilakukan oleh Polres Maluku Barat Daya dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, salah satunya mencegah aksi tindak kejahatan dan pelanggaran hukum lainnya yang dilakukan oleh masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut dilanjutkan dengan kegiatan diskusi dan ada beberapa masukkan dari Imam Masjid Nurul iman Kalwedo, Ketua Ta,mir sdr. Afifudin, Ketua MUI Kabupaten MBD yang pada intinya memberikan masukan kepada Polres MBD kiranya dapat melakukan patroli ketempat-tempat yang rawan terjadinya mabuk-mabukkan maupun tempat berkumpulnya anak muda yang dikhawatirkan dapat memicu terjadinya kejahatan.

Pada tempat yang berbeda Kapolres Maluku Barat Daya AKBP Pulung wietono, S.I.K ketika dikonfirmasi oleh Seksi Humas Polres MBD mengatakan, “ Kegiatan Jumat Curhat saat ini yang dilaksanakan adalah merupakan salah satu program prioritas Kapolri melalui program Polri Presisi 2023 yang diturunkan ke kewilayahan dengan tujuan untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri dalam hal ini Polres Maluku Barat Daya dan Polsek jajaran. “

Lebih lanjut Kapolres MBD menjelaskan, “ tujuan dilakukan kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi sekaligus mendengar secara langsung keluhan masyarakat dan masukkan terkait permasalahan yang dihadapi sekaligus sebagai tolak ukur dalam menentukan kinerja Polri serta menjadi bahan evaluasi dan masukkan untuk menentukan kebijakan dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat ke depan. “

“ Dengan adanya komunikasi yang dibangun oleh Polri bersama masyarakat melalui forum dialogis, sangat penting dan efektif dimana Polri dapat bertemu secara langsung dengan warga masyarakat serta dapat menerima informasi yang berkembang dilingkungan masyarakat baik itu keluhan maupun hal-hal penting lainnya yang mempunyai nilai positif terkait perkembangan situasi keamanan dan ketertiban dalam lingkungan masyarakat. ” tutup Kapolres MBD.

Reporter : (MTT.09)

Editor.     : Redaksi 

RELATED POSTS

error: Content is protected !! Call : PT. MediaTifa Tanimbar
Hubungi Kami ?